Menuju Polri Yang Presisi, Sat Binmas Polres Bangli Gelar Jumat Curhat Dengan Balawista.

Reporter Media RCM BALI 140 Views

Menuju Polri yang Presisi, Sat Binmas Polres Bangli Gelar Jumat Curhat dengan Balawista.

POLDA BALI. POLRES BANGLI. MEDIA RCM. COM

- Advertisement -

Jum’at 16 Juni 2023

Kegiatan Jumat Curhat rutin diselenggarakan setiap minggu dalam rangka mendengarkan keluhan, aspirasi, laporan dan gangguan Kamtibmas lainnya secara langsung dari seluruh komponen masyarakat, untuk dapat ditindak lanjuti oleh pihak Kepolisian dalam mengoptimalisasi Pelayanan Polri.

IMG 20230617 WA0006

Bertempat di Kantor Balawista Obyek Wisata Penglipuran, Kelurahan Kubu,  Kec/Kab. Bangli, Jumat 16/06/23 dipimpin Oleh Kasat Binmas Polres Bangli Akp I Wayan Wista didampingi Kbo Ipda I Nengah Telaga, Ps. Kanitbabhinkamtibmas Aiptu I Dewa Gede Oka Suteja Kanitbinpolmas Aiptu Sang Ngade Yudiarta, Hadir pada kegiatan tersebut Ketua Balawista Obyek Wisata Bapak I Made Alvin Boby N. beserta 5(lima) anggota Balawista.

Dalam sambutanya Kasat Binmas menyampaikan Bahwa, ” Progam Jumat Curhat merupakan Program Polri yang bertujuan  berinteraksi secara langsung dengan masyarkat untuk mendengar saram, kritikan, Masukan serta aduan sebagai bahan Evaluasi kami dalam rangka membenahi dan meningkatkan Kualitas Kinerja Pelayanan Polri yang lebih Baik ” Jelas Akp I Wayan Wista.

” Dan dalam kesempatan yang baik ini  kami mohon dan mengajak untuk sama-sama menjaga keamanan dan ketertiban khususnya di Wilayah Hukum Polres Bangli. Seperti sekarang ini banyak viral video2 yang tidak mengenakan di lihat agar seluruh balawista berperan penting untuk memberitahu/ mensosialisasikan kepada parawisatawan untuk tidak melakukan hal-hal yang mencederai kesucian pura/tempat ibadah hindu serta mentaati aturan aturan / awig-awig yang ada di desa adat, ” Imbuhnya.

IMG 20230617 WA0005

Selanjutnya, Ketua Balawista Penglipuran Bangli menyampaikan, ”  Kebersamaan dan kemitraan masyarakat dan kepolisian sudah terjalin dengan baik, kami merasa sangat nyaman dan aman apabila kepolisian membantu kami dalam kegiatan sosialisasi seperti ini terkait dengan menjaga kesucian pura / tempat Ibadah Hindu, ” Ucap Beliau.

Dihubungi dilokasi Kasat Binmas Akp I Wayan Wista menerangkan, ” Kegiatan Jumat Curhat rutin diselenggarakan setiap minggu dalam rangka mendengarkan keluhan, aspirasi, laporan dan gangguan Kamtibmas lainnya secara langsung dari seluruh komponen masyarakat atau dari Wisatawan yang datang baik Lokal maupun Asing,” Terangnya.

” Apa yang menjadi kendala maupun keluhan yang sudah disampaikan, kami tampung dan akan kami tindak lanjuti sehingga apa diharapkan masyarakat bisa terselesaikan dengan baik, ” Tegasnya

 

( Priyo /Red  )

Bagikan Berita Ini
Tinggalkan Ulasan

Tinggalkan Ulasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *