TEGAL,Media RCM.Com- Sekretaris Dinas Sosial Kota Tegal, Endah Pratiwi meninggal dunia, Selasa (16/1/2024) di Rumah Sakit Islam Harapan Anda, Kota Tegal di karenakan sakit.
Endah Pratiwi meninggal pada usia 57 tahun, meninggalkan 3 orang anak, 2 menantu dan 3 cucu.
Sebelum pemakaman, dilaksanakan pelepasan jenazah yang dipimpin langsung oleh Sekretaris Daerah Kota Tegal, Agus Dwi Sulistyantono di rumah duka Jalan Bala Dewa Kelurahan Kejambon, Rabu (17/1/2024) tepat pukul 10.00. WIB.
Jenazah kemudian disholatkan di Masjid Baitul Hikmah selanjutnya dimakamkan di Pemakaman Umum Cleret Tegal, Randugunting, Tegal Selatan.
Dalam sambutannya, mewakili Pemerintah Kota Tegal, Sekretaris Daerah Kota Tegal menyampaikan duka dan kehilangan rasa seorang ASN yang berdedikasi terhadap pekerjaannya.
“Saya mewakili rekan-rekan, yang tergabung dalam DPK KORPRI Kota Tegal menyampaikan bela sungkawa sedalam-dalamnya kepada keluarga,” tutur Sekda Kota Tegal.
Agus Dwi Sulistyantono menceritakan bahwa Ia pernah berkerja bersama saat berdinas di Dinas Kesehatan Kota Tegal. Agus menggambarkan almarhumah sebagai sosok yang ramah dan orang yang baik. Menurutnya almarhumah merupakan sahabat dalam pekerjaan dan di luar pekerjaan.
Sekda mendoakan agar almarhumah meninggal dalam husnul khatimah dan keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan.
Sebelum melepas jenazah, Sekda juga menyerahkan akta kematian almarhumah kepada perwakilan keluarga.
(Susilo)