Sinergi TNI-Polri dan Pramuka.Babinsa dan Bhabinkamtibmas Dampingi Penyerahan Bantuan Kebakaran di Kalimango

Reporter Media RCM NTB 187 Views

(Mul)

MEDIA RCM Sumbawa Besar NTB, Babinsa Desa Kalimango Koramil 1607-04/Alas, Serda Evendi, dan Bhabinkamtibmas Kalimango, Brigadir Agus dari Polsek alas, mendampingi rombongan Kwarcab Pramuka Sumbawa dalam penyerahan bantuan kepada warga yang mengalami musibah kebakaran di Desa Kalimango, Kecamatan Alas, Kabupaten Sumbawa. Penyerahan bantuan dan peninjauan lokasi kebakaran berlangsung di RT/RW 02/06, Dusun Kalimango, Desa Kalimango.Selasa (25/06/2024)

- Advertisement -

IMG 20240625 WA0120

Rombongan Kwarcab Pramuka Sumbawa dipimpin oleh H. Varian Biantoro, S.Sos., M.Si., didampingi Waka Kwarcab Pramuka Salahudin, SH, Sekretaris Kwarcab Pramuka Ramdan, SP, Komite SMK Alas Zulkifli, S.Pd., dan Ketua Pramuka Kecamatan Alas Sugimin, S.Pd. Hadir pula Kadus Kalimango, Rabiatil, SE.

IMG 20240625 WA0116

Penyerahan bantuan berupa uang tunai senilai ± 5 juta rupiah diberikan kepada tiga kepala keluarga yang terdampak kebakaran. Kegiatan ini menunjukkan kepedulian Gerakan Pramuka Sumbawa serta pemerintah Kabupaten Sumbawa terhadap masyarakat yang mengalami musibah.

IMG 20240625 WA0117

Rombongan Kwarcab Pramuka Sumbawa tiba di RT 02/06, Dusun Kalimango, dan langsung meninjau lokasi kebakaran dengan didampingi oleh Babinsa Desa Kalimango, Bhabinkamtibmas Kalimango, dan Kadus Kalimango. Peninjauan ini bertujuan untuk melihat kondisi terkini dan memberikan dukungan moral kepada warga yang terkena dampak.

 

H. Varian Biantoro, S.Sos., M.Si., dalam sambutannya menyampaikan rasa simpati yang mendalam kepada warga yang mengalami musibah kebakaran. “Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban para korban dan menjadi penyemangat untuk bangkit kembali,” ujar H. Varian.

 

Serda Evendi dan Brigadir Agus juga menyatakan kesiapan mereka untuk terus membantu masyarakat dalam menghadapi situasi darurat. “Kami akan selalu siap mendampingi dan membantu warga dalam segala kondisi, baik itu musibah maupun kegiatan lainnya,” kata Serda Evendi.

 

Penyerahan bantuan dan peninjauan lokasi kebakaran berlangsung dengan aman dan lancar. Kegiatan ini diakhiri dengan foto bersama sebagai simbol kebersamaan dan solidaritas antara Gerakan Pramuka, aparat pemerintah, dan masyarakat setempat.

 

Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat semangat gotong royong dan solidaritas di antara masyarakat Desa Kalimango, serta menunjukkan bahwa Gerakan Pramuka dan pemerintah Kabupaten Sumbawa selalu hadir untuk membantu warga yang membutuhkan.

Bagikan Berita Ini
Tinggalkan Ulasan

Tinggalkan Ulasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *