Sertu Jabalnur Beri Materi Bela Negara untuk Siswa Baru SMPN 3 Alas Barat.

Reporter Media RCM NTB 458 Views

(Mul)

MEDIA RCM Sumbawa Besar NTB, Babinsa Labuhan Mapin, Sertu Jabalnur, mengadakan kegiatan pemberian materi Bela Negara kepada siswa-siswi baru SMPN 3 Alas Barat di Desa Labuhan Mapin, Kecamatan Alas Barat. Kegiatan ini turut dihadiri oleh Kepala Sekolah SMPN 3 Alas Barat, H. Riyadi, S.Pd., Guru Pembimbing, Wawan S.Pd., dan 70 siswa-siswi baru.Rabu (10/07/2024)

- Advertisement -

 

Acara dimulai dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya, diikuti dengan pemberian materi Bela Negara oleh Sertu Jabalnur pada pukul 10.05 WITA. Dalam materinya, Sertu Jabalnur menekankan pentingnya pemahaman tentang bela negara bagi generasi muda. Menurutnya, memahami bela negara adalah memahami cara mempertahankan dan melindungi negara dan bangsa. Generasi muda memegang peran penting dalam memastikan keamanan dan keberlangsungan negara dalam jangka panjang. Dengan demikian, pemahaman bela negara membantu mempersiapkan diri dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab sebagai warga negara yang berbakti.

 

Sertu Jabalnur juga menjelaskan bahwa pemahaman bela negara dapat membantu generasi muda mengembangkan rasa nasionalisme dan patriotisme. Dengan semangat juang yang tinggi, generasi muda diharapkan dapat melakukan sesuatu yang positif untuk negara dan bangsa, tidak hanya memikirkan kepentingan pribadi tetapi juga kepentingan bersama. Hal-hal positif yang ditekankan antara lain adalah taat kepada orang tua, menghormati guru, menjauhi narkoba dan minuman keras, menghindari tawuran, disiplin dalam sekolah, dan belajar dengan sungguh-sungguh untuk mendapatkan nilai yang baik.

 

Tujuan dari kegiatan bela negara ini adalah untuk memupuk dan meningkatkan rasa nasionalisme, patriotisme, dan cinta tanah air dalam diri setiap warga negara, sehingga siap untuk berkorban demi negara dan bangsa.

 

Kegiatan pemberian materi Bela Negara oleh Sertu Jabalnur berlangsung dengan aman dan lancar, serta diakhiri dengan antusiasme tinggi dari para siswa-siswi baru SMPN 3 Alas Barat.

Bagikan Berita Ini
Tinggalkan Ulasan

Tinggalkan Ulasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *