One Day One Egg, ASN Dinkominfo Serahkan Donasi Telur di Kelurahan Poncol

Reporter Media RCM JATENG 116 Views

PEKALONGAN KOTA, MEDIA RCM -Program One Day One Egg inisiasi Pemerintah Kota Pekalongan melalui Dinas Sosial, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinsos-P2KB) dalam upaya penurunan stunting yang telah dilaunching pada pekan lalu, mulai ditindaklanjuti oleh seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) setempat. Penyerahan telur tersebut diberikan oleh OPD kepada kelurahan binaan, salah satunya Dinas Komunikasi dan Informatika (Dinkominfo) menyerahkan donasi telur kepada sasaran wilayah resiko yakni kelurahan Poncol, kecamatan Pekalongan Timur, Jumat (20/10/2023).

Kepala Dinkominfo Kota Pekalongan, Arif Karyadi mengatakan mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan upaya pemerintah Pemerintah Kota Pekalongan untuk memberantas masalah stunting. Dalam kesempatan tersebut, Arif menyebutkan sebanyak 40 ASN di lingkungan Dinkominfo turut berdonasi satu butir telur setiap harinya.

- Advertisement -

Dikatakan Arif, aksi nyata penurunan stunting lewat donasi telur merupakan swadaya dari ASN dan disambut baik oleh para ASN.

Arif menuturkan program tersebut akan dijalankan selama 3 bulan kedepan, dimana setiap minggunya akan memberikan donasi dalam bentuk telur kepada kelurahan Poncol untuk diserahkan langsung kepada kelurahan yang memiliki anak stunting, “Harapannya dengan gerakan One Day One Egg ini mampu membantu masyarakat yang memiliki anak berisiko stunting, mudah-mudahan bisa diatasi dan ditangani dengan baik, sehingga anak-anak tersebut bisa tumbuh dengan sehat ke depan,” tandasnya.

Sementara itu, lurah Poncol, Moh Irwin mengucapkan terimakasih atas kepedulian yang dilakukan jajaran ASN Dinkominfo kepada warganya, “Untuk sasaran stunting di wilayah kami, terdiri dari 23 yang terdiri dari 20 anak stunting dan 3 baduta stunting,” jelasnya.

Ia mengungkapkan bahwa donasi telur yang diterima akan langsung dibagikan kepada sasaran di hari yang sama melalui kader pendamping dan petugas kelurahan setiap satu minggu sekali. Lebih lanjut, ia menambahkan dalam menurunkan angka stunting di wilayahnya, pihaknya juga bersinergi dengan CSR sekitar untuk memberikan bantuan berupa makanan tambahan dan susu kepada anak stunting.(Rohman)

 

(DINKOMINFO KOTA PEKALONGAN)

Bagikan Berita Ini
Tinggalkan Ulasan

Tinggalkan Ulasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *