Wali Kota Pekalongan Kukuhkan DPC PP PAUD Masa Bakti 2022 – 2027

Reporter Redaktur Media RCM 350 Views

Kota Pekalongan, Mediarcm.com – Pemerintah Kota Pekalongan mengukuhkan para Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Perkumpulan Penyelenggara (PP) Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Kota Pekalongan masa bakti 2022-2027 resmi dikukuhkan oleh Wali Kota Pekalongan, HA Afzan Arslan Djunaid di Ruang Jlamprang Setda Kota Pekalongan, Kamis siang (12/9/2024).

Pengukuhan dihadiri pula oleh Bunda PAUD Kota Pekalongan, Hj Inggit Soraya, Kepala Dinas Pendidikan Kota Pekalongan, Zainul Hakim. Terpilih Ketua DPC PP PAUD Kota Pekalongan masa bakti 2022-2027, Ema Suryani dan Wakil Ketua, Ningsih.

Dalam sambutannya, Bunda PAUD Kota Pekalongan, Inggit Soraya menyampaikan selamat dan sukses kepada para pengurus DPC PP PAUD Kota Pekalongan yang baru dilantik. Inggit mengungkapkan bahwa, organisasi ini sebelumnya bernama Gabungan Organisasi Penyelenggara Taman Kanak-kanak Indonesia (GOPTKI) yang sudah lama vakum dan saat ini telah bertransformasi menjadi Perkumpulan Penyelenggara Pendidikan Anak Usia Dini (PP PAUD) untuk kembali bangkit dengan harapan agar pendampingan dan pembinaan terhadap PAUD yang dinaunginya bisa semakin intensif dan berkualitas. Sehingga, mutu pendidikan yang dihasilkan pun akan meningkat.

– Advertisement –

“Saya selaku Bunda PAUD mengucapkan terimakasih kepada DPC PP PAUD yang telah membantu kinerja Bunda PAUD dan Pemerintah Kota Pekalongan. Kami berharap, selain menjadi dinamisator, melalui kegiatan DPC PP PAUD ini nantinya bisa membina PAUD agar menjadi PAUD yang berkualitas dan layanan PAUD yang holistik terintegratif,”terangnya
Inggit menuturkan PP-PAUD ini menjadi wadah bagi para penyelenggara PAUD di Kota Pekalongan, baik yang bernaung di bawah yayasan swasta maupun lembaga milik pemerintah dalam membangun komunikasi dan mengembangkan PAUD.

“Kami berharap kepengurusan baru ini bisa membawa perubahan yang lebih baik dan mampu membangun sinergi serta kolaborasi dengan pemerintah setempat dalam kiprahnya memajukan PAUD di Kota Pekalongan,”tegasnya.

- Advertisement -

Ketua DPC PP PAUD Kota Pekalongan, Ema Suryani menegaskan komitmennya untuk membangun kembali organisasi PP PAUD ini agar bersama-sama memajukan PAUD di Kota Pekalongan. Pengukuhan ini sebagai ajang untuk saling belajar, berbagi dan menumbuhkan semangat kepengurusan yang baru memajukan organisasi PP PAUD ini. Ema menjelaskan, PP PAUD ini merupakan program dari Pokja Bunda PAUD Kota Pekalongan.

“Kami berharap, melalui kegiatan ini bisa semakin terjalin sinergi yang kuat dalam memajukan PAUD di Kota Pekalongan. Semoga organisasi ini dapat menjadi wadah bagi seluruh anak-anak PAUD dan menjembatani yayasan-yayasan penyelenggara PAUD apabila terdapat kesulitan atau masalah yang sekiranya membutuhkan bantuan sesuai kapasitas yang dimiliki organisasi ini,”pungkasnya. (Adv/Kominfo)

Bagikan Berita Ini
Tinggalkan Ulasan

Tinggalkan Ulasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *