Bulukumba, MEDIA RCM – Salah satu seniman asal Makassar Sulawesi Selatan, Arie M Dirgantara yang pernah berkecimpung di dunia teater dari Sanggar Merah Putih Makassar ( SMPM) Kini kembali kekampung halamnnya menekuni usaha refarasi dan pembuatan Sofa Di Batukaropa Kec Rilau Ale Kab Bulukumba.
Usaha yang di tekuninya tersebut di beri nama Daffa Meubel‘, dirintis sejak tahun 2017 lalu, di tengah persaingan usaha sofa di kab. Bulukumba yang terus tumbuh berkembang dan semakin kompetitif, melalui jiwa senimannya ia terus mengembangkan usahanya dan konsisten terhadap kualitas produksinya.
Sejak berdiri 6 tahun lalu, hingga hari ini usahanya masih terus menawarkan jasa refarasi dan pembuatan Kursi Sofa Baru dengan berbagai model dan jenis dengan kualitas yang di jamin tidak akan mengecewakan, melayani pesanan konsumennya, baik pesanan dari dalam kota Bulukumba juga termasuk orderan dari luar kota seperti Sinjai dan Bone.
Di tangannya, Arie M Dirgantara menerima pesanan pembuatan kursi sofa dengan berbagai model, mulai dari sofa minimalis hingga sofa ukuran sesuai kebutuhan, Uniknya ia juga menawarkan kepada para pelanggannya untuk bisa memilih warna dan motif sesuai yang di kehendaki.
Selama ini, hasil pekerjaan yang ia gelutinya telah dirasakan warga di Kota Bulukumba dan sebagian wilayah di daratan Sulawesi selatan.
Sejak tidak lagi aktif berkesenian di Makassar sejak tahun 2015, kini Arie M Dirgantara menetap di kampung halamannya di jalan Poros Batukaropa Desa Batukaropa Kec. Rilau Ale menekuni kegiatannya sehari hari membuat dan merefarasi sofa para pelanggannya.
Meskipun sesekali namanya kembali muncul menjadi headline di berbagai media sosial sebagai Aktifis dan Penggiat sosial di Kab. Bulukumba. ( Red.Sulsel)*