GARUT-MEDIARCM.,Saatnya bersihkan jiwa dari segala dosa untuk kembali fitrah dan meraih kemenangan itulah tema yang diangkat dari acara santunan dan berbagi bagi warga yang kurang mampu khusus nya didaerah Papanggo dan sekitarnya Minggu (9/4/2023)
Acara yang dihadiri oleh camat tanjung Priuk, dewan kota, lurah Papanggo, forum RT RW kelurahan papanggo, Babinsa, pemuda Pancasila, para ketua RW, dan warga sekitar, sebanyak 61 anak yatim-piatu yang mendapatkan bantuan di bulan suci Ramadhan ini
Sebagai ketua panitia pelaksana dan juga ketua karang taruna Papanggo Maman Safaat dalam kata sambutan nya mengucapkan banyak terimakasih kepada semua yang hadir pada acara santunan ini dan bukan saja memberikan bantuan kepada yatim piatu ada juga bantuan berupa timbangan bagi untuk empat RW dan kursi roda untuk penyandang disabilitas tutur Maman Safaat Ketua Karang Taruna Papanggo saat memberi sambutan
Dalam kesempatan itu juga Ade Himawan camat tanjung Priok memberikan apresiasi kepada karang taruna Papanggo yang sudah mengadakan acara yang sangat baik di bulan Ramadhan yang penuh berkah dan ampunan semoga acara ini tidak hanya kali ini saja dan momen-momen yang baik dapat terus melakukan hal-hal baik dan berkolaborasi dengan dewan kota juga forum RT RW dan istansi lainnya pungkas nya (kustiawan)