Aksi Humanis Bripka Roby: Bantu Ibu Menyebrang di Tengah Lalu Lintas Padat

Reporter Media RCM DKI 317 Views

Aksi Humanis Bripka Roby: Bantu Ibu
Menyebrang di Tengah Lalu Lintas Padat

JAKARTA –Mediarcm.com Di tengah hiruk-pikuk lalu lintas ibu kota, sebuah momen hangat datang dari kawasan Jakarta Utara. Seorang anggota polisi dari Polres Metro Jakarta Utara, Bripka Roby Heri Puji, menunjukkan kepedulian tinggi terhadap masyarakat saat membantu seorang ibu menyebrang jalan yang ramai dan dipenuhi kendaraan besar.

Peristiwa itu terjadi pada Rabu (23/4/2025), ketika Bripka Roby tengah bertugas di pos penjagaan. Seorang ibu mendekatinya dengan wajah cemas dan berkata, “Pak, minta disebrangkan. Saya tidak berani nyebrang, banyak mobil-mobil besar.”

Tanpa ragu, Bripka Roby langsung menjawab, “Ya bu, ayo saya sebrangkan,” sambil menuntun ibu tersebut menyebrang dengan hati-hati. Dengan sikap ramah dan sabar, ia memastikan ibu itu sampai di seberang jalan dengan selamat.

- Advertisement -

“Ayo bu, saya anterin menyebrang jalan,” ucap Bripka Roby dengan tulus.

Aksi sederhana ini menjadi gambaran nyata bagaimana polisi hadir sebagai pelayan masyarakat, bukan hanya penegak hukum. Di tengah tantangan tugas dan rutinitas padat, Bripka Roby menunjukkan bahwa empati dan kepedulian adalah bagian penting dari tugas seorang aparat.

Masyarakat pun menaruh apresiasi tinggi atas tindakan Bripka Roby, yang dianggap menjadi contoh teladan bagi anggota kepolisian lainnya.

(*Red Dessi natalia.T)

Bagikan Berita Ini
Tinggalkan Ulasan

Tinggalkan Ulasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *