Magetan, Media RCM.com – Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMPN Kabupaten Magetan melaksanakan kegiatan touring eposide 14 dengan tujuan Dusun Wonomulyo, Kecamatan Poncol Kabupaten Magetan.
Rombongan memulai perjalanan dari halaman SMPN 1 Plaosan dengan tertib dan tetap mengutamakan keselamatan. Sepanjang perjalanan, peserta menikmati suasana alam pedesaan yang asri, jalur perbukitan yang sejuk, serta pemandangan khas wilayah Plaosan hingga Wonomulyo yang menambah keakraban antar peserta.
Setibanya di Dusun Wonomulyo, rombongan langsung menuju makam Eyang Wonokoso, pendiri dusun setempat. Di lokasi tersebut, para peserta melaksanakan doa bersama sekaligus mengenal nilai-nilai sejarah dan keteladanan tokoh pendiri dusun.
Dalam kesempatan tersebut, para peserta juga berbincang santai dengan tokoh masyarakat, Bapak Winarto, mengenai musik tradisi Tongkling yang menjadi salah satu kekayaan budaya Dusun Wonomulyo dan nilai-nilai kearifan lokal yang terkandung di dalamnya, serta peran musik tradisi ini dalam kehidupan sosial dan budaya masyarakat.
Rombongan kemudian melanjutkan perjalanan menuju Bukit Sekudi. Peserta menikmati keindahan alam sekaligus beristirahat sejenak, mempererat kebersamaan antar kepala sekolah dalam suasana santai dan penuh kekeluargaan. Ketua MKKS SMPN, Bapak Seno, M.Pd. menyampaikan bahwa kegiatan touring ini tidak hanya menjadi ajang kebersamaan, tetapi juga sarana belajar langsung dari lingkungan, sejarah, dan budaya masyarakat.
Menurutnya, melalui kegiatan seperti ini, para kepala sekolah dapat memperkuat kepekaan sosial dan budaya, sekaligus mendapatkan inspirasi untuk mengintegrasikan nilai kearifan lokal, seperti musik tradisi Tongkling, ke dalam pembelajaran di sekolah. Ia berharap, kebersamaan yang terbangun dalam kegiatan touring MKKS ini dapat berdampak positif pada kolaborasi dan sinergi antar sekolah dalam memajukan pendidikan di Kabupaten Magetan.
Rangkaian kegiatan touring ditutup dengan makan siang bersama di Rumah Kita, yang berlangsung dalam suasana kekeluargaan dan penuh kebersamaan. Tanpa agenda seremonial, kegiatan ini menjadi ruang relaksasi sekaligus memperkuat hubungan personal antar anggota MKKS.
Sebagai tambahan informasi kegiatan touring MKKS juga dibersamai oleh Pengawas Dinas Dikpora Magetan yakni Bapak Suparman, S.Pd.,MM. dan Bapak Bambang Catur Sulisyono, S.Pd.,M.Pd. (beni)



