SD No. 2 Tibubeneng Wakili Polres Badung Lomba Pocil
POLDA BALI. POLRES BADUNG. MEDIA RCM. COM.
20 Juni 2023
Polda Bali menyelenggarakan kegiatan lomba Pocil (Polisi Cilik) dalam rangka memeriahkan Hari Bhayangkara ke-77, hal ini merupakan upaya untuk melibatkan anak-anak dalam kegiatan yang bertemakan Polri Presisi Untuk Negeri Pemilu Damai Menuju Indonesia Maju. Lomba Pocil ini melibatkan seluruh jajaran Polda Bali, dan Polres Badung diwakili oleh SD No. 2 Tibubeneng Kecamatan Kuta Utara Kabupaten Badung. Selasa (20/06) pagi.
Kegiatan lomba Pocil ini bertujuan untuk membentuk karakter anak-anak, mengajarkan mereka sikap disiplin, dan mengenalkan tugas-tugas kepolisian kepada mereka, dalam kegiatan lomba di saksikan langsung oleh Dir Binmas Polda Bali Kombes Pol Arsdo Ever P. Simatupang,.S.I.K,.S.H selaku panitia.
Kasat Lantas IPTU Ni Luh Putu Deniani, S.H. seijin Kapolres Badung AKBP Teguh Priyo Wasono, S.I.K saat dikonfirmasi menjelaskan Partisipasi dalam kegiatan seperti ini dapat membantu membangun generasi muda yang bertanggung jawab dan peduli terhadap negara dan masyarakat. Diharapkan kegiatan ini berhasil memberikan pengalaman berharga bagi para peserta dan mampu menginspirasi mereka untuk berkontribusi dalam menciptakan Indonesia yang maju dan damai. lebih lanjut dijelaskan dalam perlombaan Pocil tersebut mencakup gerakan dasar baris berbaris serta gerakan variasi.
“Melalui lomba ini, diharapkan anak-anak dapat belajar tentang kerja keras, kerja sama tim, dan disiplin. Selain itu, mereka juga diperkenalkan dengan tugas-tugas kepolisian, sehingga dapat menumbuhkan rasa kepedulian terhadap keamanan dan ketertiban di masyarakat sejak usia dini.”Pungkasnya melalui ponsel
( Priyo / Red )