Sampah Menumpuk di Kali, Warga Khawatir Banjir dan Penyakit

Reporter Media RCM DKI 311 Views
Fidri/Ari_Gomez

MediaRCM | Serang, Banten – Banyaknya Sampah yang tergenang di kali desa samparwadi (Pasar Tanjak) Kelurahan Samparwadi, Kecamatan Tirtayasa, Serang Banten, Senin (8/8/2023) Hal ini dikarenakan kurangnya kesadaran masyarakat dan pihak Aparat Desa setempat.

Akibat dari banyaknya sampah yang tergenang di kali akan berdampak banjir dan juga dapat menimbulkan penyakit.

- Advertisement -

 

Oleh karena itu, pihak aparat desa dan kecamatan harus mengambil tindakan atas menumpuknya sampah yang ada dikali desa samparwadi

Salah satu warga yang tidak ingin disebutkan namanya ketika dijumpai awak media ia mengatakan sampah yang ada di kali ini memang jarang dibersihkan dan saya juga kurang faham mengenai sampah yang tergenang ini lapornya kemana agar dibersihkan.

” Hampir sekitar 3 bulanan sampah itu didiamkan saja padahal staf Desa Kelurahan Samparwadi sering lalu – lalang melewat jalan itu,” Ujarnya.

Hal senada diucapkan Yusuf sala satu anggota LSM PMPRI (Pemuda Mandiri Peduli Rakyat Indonesia) memberikan tanggapan terkait banyaknya sampah yang tergenang, pasalnya jalur kali tersebut masih difungsikan warga untuk mandi dan mencuci, seharusnya sampah – sampah itu rajin dibersihkan.

“Kami mohon kepada Kepala Desa Samparwadi dan Camat Tirtaya untuk mencari solusinya agar warga tidak terkena dampaknya, jika hujan akan berdampak banjir ataupun menimbulkan penyakit,” tukasnya

Kendati demikian, sampah yang tergenang itu, jika dibersihkan akan terlihat indah dan bersih serta sedap dipandang mata.

“Harus secepatnya dibersihkan dan jangan ditunda-tunda lagi,” pungkasnya.

hingga berita ini diterbitkan Kepala Desa Samparwadi belum bisa dihubungi,

(MRCM/WIT)

Bagikan Berita Ini
Tinggalkan Ulasan

Tinggalkan Ulasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *