Polsek Denpasar Timur (Dentim) Patroli Sahur Dengan Berbagi Nasi Kotak Dan Paket Sembako
MEDIA RCM.COM/DENPASAR BALI. SABTU 15/4/2023
Berbagai cara dilakukan oleh Kepolisian agar semakin harmonis dan dekat dengan Masyarakat, tidak hanya dengan melakukan komunikasi ataupun bersenda gurau, ada cara lain yang dilakukan seperti halnya Anggota Polsek Dentim yang dipimpin Kanit Sabhara Iptu I Nyoman Kuasa S. sos bersama Kepala Desa Sumerta Kelod I Gusti Ketut Anom Suardana, Perangkat Desa Serta Linmas melaksanakan Patroli Sahur Dengan Berbagi Nasi Kotak dan Paket sembako, Sabtu (15/4/2023) pukul 03.00 wita.
I Nyoman Kuasa menjelaskan bahwa kegiatan ini selain berpatroli keliling ke pemukiman warga untuk mengantisipasi tindak kejahatan, kami juga membagikan nasi kotak kepada warga Umat muslim yang akan melaksanakan Sahur dan menjalankan ibadah puasa.
Secara humanis Polsek Dentim memberikan satu persatu nasi kotak dan Paket sembako tersebut secara sukarela kepada warga Umat muslim yang bertempat tinggal di Desa Sumerta Kelod.
Selain membagikan nasi Kotak dan Paket Sembako kepada warga Umat muslim, kami juga melaksanakan patroli sahur ini untuk mencegah rawan kriminalitas” Ucap Kanit Sabhara
Salah satu warga mengucapan rasa terima kasih kepada pihak Kepolisian yang telah memberi makan sahur secara gratis dan Paket sembako.
”Kami berharap, kegiatan ini bisa meningkatkan keamanan dan ketenangan lingkungan, sehingga warga umat muslim bisa melaksanakan ibadah puasa dengan nyaman ”tutup Kanit Sabhara
Agus