Lakon Adeging Nagari Indra Prasta Tiga Dhalang Kondang Memperingati Hari Jadi Kabupaten Tulungagung Yg Ke 820 Di Pendopo Kongas Arum Bongso

Reporter Iwan Yuliantoro 15 Views

Tulungagung,-MediaRCM.com

Semarak Peringatan Hari Jadi Tulungagung Ke 820, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tulungagung menggelar wayang kulit semalam suntuk, Kamis (20/11/2025) malam.
Berbeda dari tahun sebelumnya, kali ini pagelaran wayang kulit dibawakan oleh 3 dhalang sekaligus, yaitu, Ki dhalang Minto Sudarsono, Ki dhalang Eko Gondo Prisdianto, Ki dhalang Sun Gondrong. Ketiga dhalang tersebut merupakan dhalang lokal kota marmer yang sudah tersohor (kondang) di dalam maupun luar daerah Tulungagung.

“,Pagelaran wayang kulit malam suntuk spesial ini dengan lakon Adeging Nagari Indra Prasta. Dengan bintang tamu terkenal, sinden cantik Niken Syalindri, Lawak Jo Klitik,Klutuk dan lawak Percil Cs.

IMG 20251121 185746

- Advertisement -

Meski cuaca hujan rintik, Antusias masyarakat Tulungagung tidak menjadi penghalang memadati sepanjang halaman pendopo untuk menyaksikan hiburan wayang kulit.

Tanda dimulainya pagelaran wayang kulit, Bupati Tulungagung menyerahkan Gunungan wayang kepada tiga (3) dhalang tersebut.

Bupati Tulungagung, Gatut Sunu Wibowo, menyampaikan, bahwa wayang pertunjukkan kesenian masyarakat yang mudah diterima semua kalangan.

“Pagelaran Wayang kulit tidak hanya sekedar tontonan hiburan namun sebagai tuntunan dan tatanan yang mengandung nilai religius, etis,” ujar Bupati.

Lanjutnya, pagelaran wayang kulit yang syarat dengan pendidikan dan budi pekerti ini diharapkan dapat menjadi solusi alternatif untuk mengatasi berbagai krisis di berbagai kehidupan masyarakat kita.

Dengan menikmati pagelaran ini saya berharap kita bisa mengambil makna dari lakon yang digelar yaitu Adeging Nagari Indra Prasta,” tuturnya.

Lakon ini mengandung pengetahuan, tentang upaya perjuangan dalam meraih cita cita kejayaan membangun kabupaten Tulungagung sesuatu yang baik dengan penuh kerja keras dan kesabaran, Ucapnya.(iw)

Bagikan Berita Ini
Tinggalkan Ulasan

Tinggalkan Ulasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *