RCM Tulungagung,- Pemerintah Desa Tanggung kecamatan Campurdarat kabupaten Tulungagung menggelar kirab budaya sedekah hasil bumi, pada hari Sabtu (6/5).
Kirab budaya sedekah hasil bumi gunung Budheg Culture Festival ke-4 tahun 2023, dengan tema “Dari Gunung Budheg Untuk Kemakmuran Tulungagung Dengan Budaya Kita Perkokoh Jatidiri Bangsa”.
Ratusan warga masyarakat Desa Tanggung kecamatan Campurdarat Kabupaten Tulungagung, menggelar kirab budaya sedekah hasil bumi gunung budheg culture festival ke empat tahun 2023, dengan tema ” dari gunung budheg untuk kemakmuran Tulungagung dengan budaya kita perkokoh jatidiri bangsa ”
Kegiatan kirap budaya yang di gelar siang diawali dengan ritual ruwatan nagari doa bersama di aula pasingitan pulung wahyu keprabon gunung budheg secara virtual, oleh lembaga yayasan rumah pandita spiritual Jawa Timur Indonesia.
Dilanjutkan dengan kirap budaya sedekah hasil bumi ratusan warga masyarakat Desa Tanggung mempersembahkan berbagai sajian seperti pembuka barisan, pembawa simbul Negara, pembawa bendera merah putih, pembawa pataka tumbak pusaka, pembawa hasil bumi dan ternak, para pini sepuh tokoh adat, perangkat Desa dan lembaga, barisan perempuan berkebaya, reog gendang SDN 01 Tanggung , parade barongan, drumband SDN 02 Tanggung serta dari murid paud menuju balai Desa Tanggung sekitar 1 kilo meter.
Secara simbolis ketua lembaga yayasan rumah budaya pandita Tulungagung Agus Utomo, Skep, Ns memberikan sedekah hasil bumi kepada Kepala Desa Tanggung Suyahman di saksikan Muspika kecamatan campurdarat, Kapolsek Campurdarat, Danramil Campurdarat, Ketua BPD, LPM, Toga, Tomas, Kepala Desa Se – Kecamatan Campurdarat serta para tamu undangan yang hadir.
Kepala Desa Tanggung Suyahman mengucapkan selamat datang kepada peserta kirap budaya yang telah hadir di balai Desa. “Semoga dengan kegiatan kirap budaya sedekah hasil bumi ini bisa bermanfaat, sehingga bisa menjalin kebersamaan, kerukunan warga masyarakat khususnya Desa Tanggung,” ungkap Suyahman.
Suyahman mengatakan kegiatan ini sudah berjalan rutin setiap tahun, dan berharap bisa terselenggara lebih meriah di tahun depan. “Sekali lagi saya ucapakan terimakasih, atas terlaksananya kirap budaya gunung budheg culture festval ke empat, tahun 2023 hari ini telah suskses, saya harapkan semoga tiap tahun bisa di selenggarakan, lebih meriah lagi,” harapnya.
Sementara itu, Ketua lembaga yayasan rumah budaya pandita Tulungagung Agus Utomo, Skep, Ns mengucapkan, syukur alhamdulillah, kegiatan kirap budaya hari ini berjalan dengan lancar.
“Berkat dukungan serta kekompakan warga masyarakat, sehingga rangkaian kegiatan kirap budaya gunung budheg culture festival tahun 2023 bisa terlaksana, rangkaian kegiatan berbagai susport dari teman teman luar kota, yang mana pada kesempatan ini telah berkenan hadir,” ucapnya.
“Maka dari itu kegiatan seperti ini kita akan agendakan tiap tahun, semoga dengan kegiatan seperti ini masyarakat Desa Tanggung bisa semakin rukun, semakin maju dalam mengembangkan budaya maupun destinasi wisata gunung budheg,” pungkas Agus Utomo.(NK/AL)