PEKALONGAN- SMA Negeri 1 Sragi, Kabupaten Pekalongan, menggelar Diklat Public Speaking pada Sabtu, 24 Agustus 2024. Diklat ini diikuti oleh sekitar 40 siswa-siswi yang tergabung dalam organisasi Kelompok Ilmiah Remaja (KIR) di sekolah tersebut. Narasumber dalam kegiatan ini adalah Abdul Basir, S.Pi, M.Si, yang membawakan materi bertajuk “Public Speaking untuk Pelajar”.
Dalam pemaparannya, Abdul Basir menjelaskan berbagai aspek penting dalam public speaking. Ia menyampaikan bahwa tujuan utama public speaking antara lain untuk memberikan informasi, menyampaikan gagasan, memengaruhi audiens, dan juga menghibur, seperti dalam stand-up comedy. Basir juga memperkenalkan tiga elemen penting dalam public speaking yaitu verbal (kata-kata), vokal (suara), dan visual (bahasa tubuh).
Abdul Basir berharap, melalui diklat ini, para peserta dapat memiliki keberanian dan kepercayaan diri untuk tampil di depan umum, khususnya dalam mempresentasikan hasil riset atau kajian ilmiah yang telah mereka buat. Ia juga menekankan pentingnya latihan secara mandiri maupun berkelompok agar kemampuan public speaking mereka terus berkembang.
Salah satu peserta, Runita Anggraeni, siswa kelas XII, memberikan tanggapan positif terkait diklat ini.
“Materinya disampaikan dengan jelas dan mudah dipahami. Cara penyampaian Pak Basir sangat bermanfaat bagi public speaking kami. Kami merasa mendapatkan banyak informasi yang berharga,” ungkap Runita.
Ia berharap ilmu yang didapatkan dari diklat ini dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari, terutama dalam meningkatkan kemampuan percaya diri.
Diklat ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi para siswa, tidak hanya dalam lingkup akademis, tetapi juga dalam pengembangan diri mereka di masa depan. (Fah)