Media RCM.com
Tanggamus–Menyambut bulan suci Ramadan dengan penuh kepedulian jajaran MPC dan PAC Tanggamus berbagi takjil di Jalan Ir Juanda pekon Banjar negri depan sekretarit MPC PP,senin (10/3/2025).
Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk perhatian kepada masyarakat yang masih berada di perjalanan menjelang waktu berbuka puasa.
Ketua MPC pemuda Pancasila Tanggamus,Anwar mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata ormas PP dalam menjalin kedekatan dengan masyarakat.
“Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan masyarakat, terutama bagi mereka yang tengah beraktivitas di luar rumah saat waktu berbuka tiba,” kata ketua MPC anwar
“Semoga kegiatan ini membawa berkah dan semakin mempererat hubungan antara ormas PP dan masyarakat saling membantu dan berbagi” tegasnya.
Ketua MPC Anwar berharap, kegiatan ini juga menjadi momen bagi semua anggota PP untuk terus mengajak masyarakat menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan Ramadan.
Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan semangat kebersamaan dan kepedulian sosial terus tumbuh, menjadikan Ramadan sebagai momentum untuk berbagi dan mempererat silaturahmi
( Khuproni).